Rabu, 09 November 2011

Cara Menghitung Kapasitas AC Untuk Ruangan Kita

Bagi anda yang saat ini masih belum mengerti bagaimana cara menghitung kebutuhan ac bagi ruangan anda, di bawah ini saya bagikan cara – cara sederhana bagaimana menghitungnya.
Perhitungan ini diasumsikan untuk ruangan yang standard, artinya ruangan dengan tinggi tidak melebihi 3 atau 4 meter. Jadi untuk itu tinggi tidak diperhitungkan.
Caranya sederhana saja yaitu untuk ruang tidur atau ruang yang penghuninya tidak terlalu banyak bisa menggunakan rumus :

                               
Contoh : anda punya ruang tidur 3m X 4m , maka hitungannya adalah 3 X 4 X 500 = 6000 BTU

Nah masalahnya adalah 6000 BTU itu berapa PK?
Konversinya adalah 1 PK = 9000 BTU
Sedangkan AC yang ada di pasaran adalah mulai dari 5000, 7000, 9000, 12.000, 18.000, dst....
Atau kalau dikonversikan menjadi ½ PK, ¾ PK, 1 PK, 1 ½ PK, 2PK,.....dst

Untuk type-type AC biasanya sudah menunjukkan besarnya BTU dan ini berlaku umum
Contoh AC typenya MSB-05CR, MSB-09CR, MSJ-09CR, MSJ-07CR.......
5 menunjukkan 5000BTU ( ½ PK ), 9 menunjukkan 9000BTU ( 1 PK)..dst

Dari sini bisa diambil kesimpulan untuk ruangan anda yang membutuhkan AC dengan kapasitas 6000 BTU dicarikan ketersediaan type yang ada di pasaran adalah 7000 BTU atau ¾ PK. Untuk pendekatan nilai ini pembulatannya disarankan ke atas agar bila suhu di luar sangat panas, masih ada sisa kapasitas AC untuk pendinginan ruangan.
Tentu saja perhitungan ini akan sangat dipengaruhi oleh faktor – faktor lain misalnya besarnya jendela kaca, tembok terkena sinar matahari langsung atau tidak dll. Akan tetapi rumus di atas sudah mencukupi untuk menghitung ruangan2 yang sederhana dan saat ini banyak digunakan.
Catatan : untuk ruang meeting, faktor pengalinya bisa dibesarkan menjadi 700.
              1 orang membutuhkan 600 BTU.

Mungkin itu dulu yang bisa saya sampaikan. Ternyata ngitungnya sederhana sekali.....
iya kan...?....he..he..he
sukses deh....

Selasa, 08 November 2011

Cara bongkar drum mesin cuci front loading

Halo, apa kabar semua ? lama nggak nongol kemana aja ya....he..he..he. Sebenarnya banyak yang mau saya share, tapi waktunya nih yang mepet hingga nggak sempat posting. Nah sore ini saya postingin buat temen2 yang mau bongkar - bongkar mesin cuci front loading. Nih, langsung ke TKP.....   :-)




Pertama - tama, buka dua skrup yang ada di belakang top table (tutup atas), posisinya di belakang pada tanda panah.
Setelah skrup terbuka, dorong top table ke arah belakang dan angkat ke atas, top table sudah terbuka.

Berikutnya adalah melepas panel kontrol.

Tarik laci detergent sampai lepas. Lepas box detergent dengan cara melepas skrup - skrupnya. Tekan klip penyangga kontrol panel (bulatan merah) sambil ditarik keluar. Maka lepaslah panel kontrol.




Lepaskan panel bawah dengan cara melepas skrup dekat drain pump, kemudian lepaskan klip pengikat dari bawah sambil menarik panel.











Lepas skrup - skrup pada lingkaran untuk melepas front plate.










Lepas pengikat gasket dan door switch.









Nah, seperti ini kalau sudah lepas.....









Lepaskan per penggantung drum dan juga beton pemberatnya.








Lepaskan pen pengikat shock breaker.
Drum siap dilepas.









Lepas baut pengikat outer tub di sekelilingnya. Lepaskan outer tub.









Buka pulley menggunakan kunci T.

Nah, setelah pulley lepas, akan tampak seperti gambar di samping. Bagian yang agak sulit dan harus extra hati - hati adalah melepas drum dari outernya. Biasanya lumayan sulit, apalagi kalau umurnya sudah tua.
Jangan terlalu bernafsu untuk membukanya, bisa - bisa bengkok asnya bisa berabe...he..he..he.
Jalan keluarnya adalah dengan mengangkat outernya (dipegangi pake tangan aja biar aman), trus bagian tengah as (biasanya berlubang karena tempat uliran bautnya) dimasukkan besi bulat, tetapi jangan sampai kena ulir bautnya ya... Setelah aman, pukul besi tersebut dengan tetap hati - hati. Kalau anda bersabar, drum akan terlepas dengan aman.

Nah, begini ini bentuk drum yang sudah terlepas.... tinggal nglanjutin aja kerjaan kita, mau ganti bearing atau as atau cuma mau dibersihkan drumnya.
Untuk pemasangannya tinggal membalik langkah - langkah di atas.

mmm......gampang ya ternyata.....he..he..he.....
Selamat bongkar - bongkar ya....mudah - mudahan sukses.....
Salam...

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes